“... Lebih baik konsultasi ke dokter kandungan ya dear.”
“Lho tapi aku kan gak hamil.”
Jawaban di atas sering Happifyourworld dapatkan ketika happy female menanyakan masalah menstruasi via direct message Instagram. Well, ada banyak alasan penting kenapa harus mengunjungi dokter kandungan biarpun gak hamil, terutama bila kita sudah masuk pubertas dan dapat menstruasi (haid).
Check-up rutin ke dokter kandungan bukan cuma untuk memeriksa kehamilan, tapi juga untuk memeriksakan kesehatan organ reproduksi dan untuk mengetahui, bahkan mencegah penyakit tertentu. Buat tahu lebih detail kenapa kita harus ke dokter kandungan, yuk cek informasi lengkapnya di artikel ini.
DOKTER KANDUNGAN ITU APA?
Buat yang belum tahu, dokter kandungan itu umumnya punya gelar “Sp. OG” atau spesialis obgin. Obstetri dan ginekologi sebenarnya adalah cabang ilmu kedokteran yang berbeda. Obstetri fokus menangani kehamilan dan persalinan, sedangkan ginekologi fokus dalam penanganan masalah organ reproduksi perempuan. Walaupun berbeda, namun saling berhubungan dan spesialisasinya dipersatukan, makanya biarpun gak hamil kita bisa tetap periksa kesehatan organ reproduksi ke dokter kandungan.
Menjaga kesehatan reproduksi ini wajib banget dilakukan tiap perempuan sejak dini. Bahkan, The American College of Obstetricians and Gynecologist sangat merekomendasikan perempuan untuk rutin melakukan pemeriksaan organ reproduksinya sejak masuk usia 13 tahun atau 15 tahun.
Buat moms yang punya anak perempuan, sebaiknya sudah mulai membiasakan edukasi tentang hal ini ke anak sejak kecil. Supaya anak gak merasa risih atau takut ketika konsultasi ke dokter kandungan mengenai organ reproduksinya. Terutama bila dia sudah mendapat menstruasi (haid) pertamanya.
ALASAN PENTING KE DOKTER KANDUNGAN BIARPUN GAK HAMIL
Berikut beberapa alasan kenapa perempuan butuh periksa kandungan (rahim) atau organ reproduksinya biarpun gak hamil, yaitu:
#1. MENGATASI MASALAH MENSTRUASI
Kita pasti ngalamin kram dan nyeri perut tiap bulan ketika menstruasi (haid). Kram dan nyeri perut ini ada yang normal dan gak normal, biasanya yang gak normal akan mengalami sakit hebat sampai membuat aktivitas sehari-harinya terganggu.
Kalau sudah mengalami gejala ini, perempuan wajib untuk mengkonsultasikannya ke dokter kandungan untuk mencari tahu penyebab sakitnya sehingga bisa diobati dengan tepat.
#2. MENGATASI KESEHATAN DAN PROBLEMA VAGINA
Terutama bila kita sudah aktif melakukan hubungan seksual sebelum menikah. Pemeriksaan ke dokter kandungan ini sifatnya jadi penting buat memastikan kita gak mengidap atau tertular penyakit menular seksual (PTSD).
Ada beberapa gejala yang muncul ketika organ intim kita terinfeksi, yaitu vagina berbau gak sedap, gatal pada vagina, nyeri ketika buang air kecil, keluar darah di luar waktu menstruasi, muncul bengkak atau ruam di area sekitar vagina.
#3. PROGRAM KEHAMILAN
Nah ini buat pasangan yang sudah menikah dan ingin mempunyai anak, disarankan untuk melakukan pemeriksaan diri dulu ke dokter kandungan. Gunanya adalah untuk memastikan kalau kondisi organ reproduksi kita telah siap untuk melakukan kehamilan.
Biasanya dokter kandungan akan memberikan kita informasi seperti saran, anjuran, pantangan apa yang boleh dan gak boleh dilakukan, juga obat atau vitamin yang harus dikonsumsi.
#4. SCREENING KESEHATAN ORGAN REPRODUKSI
Seperti namanya, screening adalah pemeriksaan untuk mengetahui apakah seseorang berisiko tinggi mengalami suatu masalah kesehatan atau gak. Screening pada perempuan sendiri untuk mengetahui apakah ada kista, kanker, atau tumor yang (mungkin) terdapat dalam rahim.
Menurut beberapa website kedokteran, screening ini penting dilakukan untuk menghindari hal yang gak diinginkan. Misalnya mungkin aja ada gejala 6 JENIS KANKER GINEKOLOGI PADA PEREMPUAN.
KAPAN DAN BERAPA KALI HARUS KE DOKTER KANDUNGAN?
Kalau kita sudah menginjak umur 13 tahun atau 15 tahun dan belum aktif secara seksual, jadwalkan pemeriksaan ini minimal satu tahun sekali. Tapi kalau kita sudah aktif secara seksual, lakukan pemeriksaan rutin 6 bulan sekali.
TIPS MENCARI DOKTER KANDUNGAN
Biasanya banyak orang yang bingung memilih dokter kandungan yang cocok. Yang bisa kita lakukan adalah meminta rekomendasi dari orang yang sudah punya pengalaman ke dokter kandungan. Ini bisa kita minta tolong mama atau kakak yang sudah menikah dan hamil.
Lalu, setelah bertemu kita bisa melihat faktor kenyamanan dari caranya berkomunikasi. Ini penting, karena dokter kandungan mungkin aja bisa jadi ‘teman konsultasi’ masalah kesehatan reproduksi dan seksualitas. Selain itu, kita bisa lihat dari:
Yah kurang lebih mirip kayak dokter kandungan kece, Yang Seok Hyung di Hospital Playlist deh.
Nah itu dia beberapa alasan kenapa kita sebagai remaja pun harus rutin memeriksakan diri ke dokter kandungan untuk menjaga kesehatan organ intim, karena kalau bermasalah, wah gak ada gantinya lho. Kalau kamu masih bingung, kamu bisa tanya-tanya dulu di Instagram @Happifyourworld.
Foto: Shutterstock