Smegma, bercak putih atau daki kelamin yang muncul pada organ intim perempuan dan laki-laki. Cirinya bisa beragam pada tiap orang. Apa lagi ya fakta smegma? Yuk baca artikel ini sampai selesai
1. SMEGMA BISA DIBILANG DAKI KELAMIN
Dilansir dari Healthline, smegma adalah penumpukan sisa pelumas di alat kelamin yang terbentuk dari campuran minyak, keringat, dan sel-sel kulit mati. Sehingga bisa dibilang smegma adalah daki di area kemaluan laki-laki dan perempuan.
Untuk perempuan sendiri, biasanya smegma terkumpul di lipatan labia (bibir vagina) atau sekitar klitoris. Dan bila nggak dibersihin, smegma bisa bikin vagina berbau gak sedap.
Biasanya tekstur smegma kental seperti bubur atau keju cair karena berasal dari penumpukan minyak, sel kulit mati, dan keringat.
Hal ini terjadi karena tubuh kita memproduksi pelumas alami supaya organ seksual kita nggak kering, dan cairan tersebut juga berfungsi untuk mencegah gatal. Tapi kalau cairan ini nggak dibersihkan secara teratur, maka akan menumpuk dan menjadi daki (smegma). Untuk perempuan khususnya, smegma bisa nyebabin vagina berbau gak sedap.
3. SMEGMA BUKAN PENYAKIT MENULAR DAN SERIUS, TAPI TETAP PERLU DIWASPADAI
Smegma sebenarnya adalah kondisi yang normal, dan nggak berhubungan dengan kanker serviks. Tapi untuk menghindari hal yang gak diinginkan, akan lebih baik kalau kita membersihkannya dengan benar dan teratur. Karena kalau nggak dibersihkan, smegma bisa mengering dan berisiko nyebabin masalah pada kulit kelamin.
Kemunculan smegma akan berkurang seiring bertambahnya usia seseorang ketika produksi minyak pun semakin berkurang.
4. CARA MEMBERSIHKAN SMEGMA
Membersihkan smegma gak sulit kok, yaitu:
· Gunakan air hangat dan bersih.
· Pakai sabun bila perlu, hindari pakai sabun yang mengandung bahan kimia, parfum, ataupun scrub.
· Bisa pakai minyak essential untuk bantu meluruhkan smegma yang mengering.
· Pastikan bila kita pakai produk pembersih, jangan mengoleskan atau memasukkan produk ke dalam vagina.
5. TIPS MENCEGAH SMEGMA & KAPAN HARUS KETEMU DOKTER
Yang pasti, selalu teratur bersihkan vagina dengan air bersih dan jaga vagina tetap kering. Dan gunakan pembalut atau pantyliner seperti Softex Natural Cool+ yang punya kandungan daun mint dan daun sirih yang ampuh cegah lembap dan bau.
Foto: Shutterstock